Mulailah mengetik pada pencarian di atas dan tekan tombol kaca pembesar untuk mencari.

Peresmian Pembangunan Rumah Layak Huni di Desa Silam Kecamatan Kuok

Dilihat 245 kali
BAGIKAN
Hadapi Potensi Gempa dan Tsunami di Mentawai, Sistem Peringatan Dini Terpasang di Pulau Siberut

Foto : Peresmian Pembangunan Rumah Layak Huni di Desa Silam Kecamatan Kuok



Bangkinang Kota. Burhan (40 Th) Warga Desa Silam Kecamatan Kuok merupakan salah satu warga yang mendapat bantuan Rumah Layak Huni (RLH) dari Pemerintah Provinsi Riau di Daerah Kabupaten Kampar. Setelah 20 Tahun tinggal dirumah papan panggung berukuran 3 x 3 Meter Pak Burhan tak hentinya bersyukur karena bisa mendapat dan menerima bantuan dari Pemerintah Provinsi Tersebut. Peletakan batu pertama Rumah Layak Huni untuk Pak Burhan dilaksanakan Pada Hari Senin 14 September 2021 di hadiri oleh Bapak Gubernur Riau Syamsuar didampingi Ketua DPRD Kabupaten Kampar, Kepala Pelaksana BPBD Kabupaten Kampar, Kepala Dinas Pekerjaan Umum Penataan Ruang dan Perumahan Kawasan Pemukiman Pertanahan Riau dan Pejabat Pemerintah Kabupaten Kampar. Bapak Syamsuar merasa terharu melihat kondisi rumah Pak Burhan yang sangat jauh dari kata layak. Karena rumah Pak Burhan yang hanya rumah papan kecil dan sempit. Pak Gubri juga menyampaikan jika ada warga yang senasib dengan Pak Burhan untuk sama - sama kita saling bekerja sama untuk membantu mereka.


Admin

Penulis